Wednesday, March 28, 2012

Madrid Tim Pertama yang Meraih 200 Kemenangan di Eropa

 Madrid Tim Pertama yang Meraih 200 Kemenangan di Eropa
 

Madrid Tim Pertama yang Meraih 200 Kemenangan di Eropa Kemenangan 3-0 yang dipetik Real Madrid atas APOEL Nicosia dini hari tadi, ternyata menggoreskan sebuah rekor. Madrid sukses mencatatkan diri sebagai tim pertama yang mampu meraih 200 kemenangan di kancah Eropa.


Dwigol Karim Benzema dan satu gol Ricardo Kaka membawa Madrid menang telak atas APOEL pada leg pertama babak perempat final Liga Champions. Ini berarti, Madrid hanya butuh hasil imbang atau kalah tidak lebih dari tiga gol saat balik menjamu APOEL di Santiago Bernabeu, sepekan berselang. Madrid hampir bisa dipastikan lolos ke semi final.


Ternyata, kemenangan Madrid kali ini merupakan kemenangan yang ke-200 El Real di panggung Liga Champions sejak kompetisi ini digulirkan 57 tahun silam. Hebatnya, El Real hanya membutuhkan 344 pertandingan untuk meraih 200 kemenangan.

Sebagaimana dikutip situs resmi klub, Rabu (28/3/2012), catatan ini membawa Los Merengues tampil sebagai tim pertama di dunia yang mampu mencatatkan 200 kemenangan di pentas Liga Champions. Jangan lupakan juga, Madrid adalah tim dengan koleksi gelar terbanyak di Liga Champions dengan 9 trofi juara.

El Real sukses mengungguli raihan tim-tim kuat macam Bayern Munich, Manchester United, AC Milan dan seteru abadinya Barcelona yang hanya menempati peringkat ketiga dengan 133 kemenangan dalam 229 laga.

Berikut daftar tim dengan kemenangan terbanyak di Eropa:
No. --- Tim --- Jumlah Kemenangan --- (Jumlah Pertandingan)
1. Real Madrid 200 (344)
2. Bayern Munich 141 (257)
3. Barcelona 133 (229)
4. Manchester United 132 (235)
5. AC Milan 119 (229)

Dunia Bola

Sumber : Okezone

No comments:

terima kasih

atas kunjungan anda